Aquilani memang dipinjam AC Milan selama semusim, dengan opsi pembelian secara permanen di musim berikutnya. Tapi dengan kondisi yang rentan cedera, AC Milan kabarnya akan mengembalikannya ke Liverpool.
Jika memang demikian adanya, pelatih Kenny Dalglish menyatakan siap menerima kembali Alberto Aquilani di Liverpool.
"Jika memang mereka tidak mengaktifkan klausul yang ada, maka ia akan kembali ke sini," kata Dalglish, Jumat (27/4).
"Pada akhirnya, jika mereka tak menginginkannya, maka ia akan kembali ke sini sebagai pemain kami," tegasnya.
Namun mungkin nanti Liverpool akan melakukan penyesuaian gaji Aquilani sekembalinya ia ke Anfield.
0 komentar:
Posting Komentar