Silvio Berlusconi mengingatkan kekuatan yang diberikannya pada AC Milan untuk mempersiapkan Scudetto.
Rossoneri kini hanya butuh satu poin dalam lawatannya menuju Roma hari Sabtu nanti, dan mereka akan bisa segera memastikan mahkota Juara Serie A.
Sejarah akhir-akhir ini telah mencatatkan dominasi klub yang direbut oleh rival mereka Inter, namun semua itu akan segera berubah, dan Berlusconi sangat bahagia.
"Untuk Milan ini akan menjadi trofi ke-27 yang ditambahkan pada 26 trofi sebelumnya, yang diraih selama saya menjadi presiden," ujarnya dalam program 'Porta a Porta'.
"Ini akan membuat Milan menjadi klub pengumpul trofi terbanyak di dunia, dan saya adalah presiden yang memenangkan banyak trofi dibanding lainnya dalam sejarah sepakbola."
Berlusconi berniat untuk mencatatkan namanya dalam sejarah, dan mengklaim bahwa kekuasannya bahkan lebih besar dari sejarah Real Madrid.
"Setelah saya ada (Santiago) Bernabeu dari Real Madrid, dan mereka menamakan stadion mereka dengan namanya," pungkasnya.
Mau bikin Stadion Berlusconi?
0 komentar:
Posting Komentar